Setiap penggunaan handphone tentu dilengkapi dengan kartu perdana. Terdapat banyak pilihan provider yang bisa Kamu gunakan, salah satunya Smartfren. Sebagai pengguna Smartfren, tahukah Kamu bagaimana cara cek nomor Smartfren?
Meskipun sudah menggunakan kartu provider tapi tidak sedikit pengguna yang tidak ingat nomor handphone mereka sendiri. Hasilnya mereka kebingungan ketika ada pihak lain yang menanyakan berapa nomor handphone mereka.
Apakah Kamu salah satu pengguna Smartfren yang tidak mengingat nomor handphone sendiri?
Tidak perlu panik, jika terdapat situasi darurat yang membuat Kamu harus mengetahui nomor handphone sendiri, Smartfren mempunyai layanan tersendiri.
Dengan layanan yang ditawarkan, para pengguna bisa mengetahui nomor handphone dengan cepat untuk berbagai urusan. Mulai dari mengirim SMS hingga menggunakan aplikasi, Kamu bisa mengetahui nomor dengan cepat.
Cara Cek Nomor Smartfren
Sebagai salah satu provider besar di Indonesia, Smartfren memberikan layanan yang dapat mempermudah pada pelanggan. Salah satunya ialah memberikan banyak pilihan bagaimana mengetahui nomor handphone.
Bagi Kamu yang sedang mencari cara cek nomor Smartfren handphone sendiri, yuk simak beberapa hal yang bisa Kamu lakukan.
1. Cek Nomor Smartfren Melalui Layanan SMS
Cara pertama untuk mengetahui nomor handphone Smartfren 2020 yang masih bisa pengguna coba ialah melalui layanan SMS.
Cara ini memiliki keuntungan dimana informasi tentang nomor handphone akan dikirimkan melalui SMS.
Sehingga apabila suatu saat Kamu membutuhkan lagi informasi mengenai nomor handphone, Kamu hanya perlu buka pesan SMS saja.
Tertarik untuk mencobanya? Mari simak langkah langkah berikut
- Buka aplikasi pesan pada handphone.
- Ketik “CEK” lalu kirim ke 995.
- Tunggu balasan dari Smartfren. Dalam pesan ini Kamu akan mendapatkan pesan yang berisi informasi terkait dengan kartu Smartfren termasuk nomor handphone.
Tidak punya pulsa SMS? Tak masalah, layanan ini tidak memerlukan biaya apapun dan gratis.
Baca Juga : Paket Nelpon Telkomsel
2. Cek Nomor Smartfren dengan Cara Dial Up
Butuh informasi yang cepat mengenai nomor handphone sendiri? Misalnya untuk mengisi formulir atau kepentingan lainnya?
Kamu bisa menggunakan dial up untuk mengetahui informasi mengenai nomor telepon dalam waktu yang cukup cepat.
Yuk ikuti beberapa langkah dibawah ini untuk mengetahui nomor telepon sendiri dengan mudah dan cepat.
- Buka aplikasi telepon pada handphone.
- Telpon *995#.
- Akan muncul pop up seperti gambar di bawah ini. Terdapat informasi mengenai paket internet yang Kamu gunakan. Untuk mengetahui informasi tentang nomor handphone, pilih 0.
- Terdapat beberapa pilihan paket internet, SMS dan lainnya. Klik 7 untuk untuk proses selanjutnya.
- Pilihlah nomor 1.
- Selesai, kini Kamu bisa mengetahui informasi mengenai nomor handphone beserta dengan pulsa dan bonus yang dimiliki.
Sama seperti cara cek nomor Smartfren sebelumnya, cara mengecek melalui dial up juga tidak memakan biaya.
Artikel Menarik Lainnya : Cara Cek Kuota 3
3. Cek nomor Smartfren dengan Menggunakan Layanan Operator
Setiap provider tentu memiliki layanan operator, begitupun dengan Smartfren. Dengan layanan informasi pengguna ini, pelanggan bisa mendapatkan berbagai informasi yang dibutuhkan.
Pada tahun 2021, Kamu bisa menelpon layanan operator Smartfren untuk mendapatkan informasi mengenai nomor telepon sendiri.
Cara ini cukup mudah untuk Kamu lakukan, penasaran bagaimana caranya? Yuk simak langkah langkah berikut
- Buka aplikasi telepon di handphone lalu hubungi 995.
- Kemudian Kamu akan tersambung dengan customer service dari Smartfren.
- Kamu bisa menanyakan langsung informasi terkait dengan nomor handphone. Akan lebih baik jika Kamu menyiapkan pulpen untuk mencatat nomor handphone yang disebutkan oleh customer service.
Jika nomor tersebut sulit untuk dihubungi maka pilihan nomor lainnya ialah 500. Dimana Kamu juga bisa mendapatkan berbagai informasi termasuk nomor telepon sendiri.
Kamu Wajib Tahu : Cara Memperpanjang Masa Aktif Telkomsel
4. Cek Nomor Smartfren dengan Menggunakan Aplikasi My Smartfren
Seiring dengan penggunaan internet, berbagai provider menyediakan aplikasi untuk memudahkan pelanggan. Smartfren juga memiliki aplikasi tersebut, nama aplikasinya ialah My Smartfren.
Apakah Kamu sudah memiliki aplikasi tersebut? Aplikasi ini menyediakan banyak informasi mulai dari pilihan paket terbaru, cek pulsa, cek bonus dan pastinya informasi mengenai kartu pengguna.
Cara cek nomor Smartfren dengan menggunakan aplikasi ini sangat mudah dan cepat. Penasaran bagaimana caranya? Yuk cek aplikasi berikut
- Jika Kamu belum memiliki aplikasi My Smartfren, maka download aplikasi tersebut melalui Play Store atau App Store.
- Daftar dan isi informasi penting yang dibutuhkan, memang pada awal pendaftaran Kamu perlu memasukkan informasi mengenai nomor telepon. Kamu bisa mengecek nomor handphone terlebih dulu melalui ketiga cara diatas.
- Lakukan Verifikasi nomor dan email.
- Setelah verifikasi, maka nomor Kamu sudah terdaftar.
- Ketika suatu saat Kamu lupa dengan nomor handphone, maka buka saja aplikasi ini. Pada halaman awal maka akan langsung terlihat berapa nomor handphonemu.
Selain mengetahui nomor Smartfren pada perangkat seluler, aplikasi ini juga memungkinkan Kamu untuk mengetahui nomor modem Smartfren.
Ketika mengisi pulsa untuk Mifi tentu Kamu harus mengetahui berapa nomor kartu yang terpasang di perangkat modem.
Dengan menggunakan aplikasi My Smartfren, pengecekan nomor akan lebih cepat dan tentunya akurat.
Aplikasi ini juga menyediakan fitur lainnya yang memudahkan Kamu untuk mengisi pulsa, membeli paket dan lain sebagainya.
Baca Ini Juga : Cara Cek Pulsa Indosat
Kesimpulan
Meskipun Kamu jarang menelepon atau mengirim SMS, namun mengetahui nomor handphone sendiri merupakan hal yang penting. Sayangnya, banyak dari pengguna yang tidak hafal dengan nomor sendiri.
Beruntung terdapat berbagai cara cek nomor Smartfren yang bisa Kamu gunakan. Pilihlah cara yang menurutmu paling gampang untuk mengetahui nomor handphone. Selamat mencoba