Telkomsel masih menjadi operator dengan jumlah pengguna terbesar di Indonesia yakni mencapai lebih dari 170 juta pada tahun 2020. Salah satu alasan mengapa operator ini masih digemari ialah jangkauan yang luas. Tersedianya paket nelpon Telkomsel yang beragam menjadi nilai tambah lainnya.
Diantara ratusan juta pengguna Telkomsel, apakah Kamu salah satunya?
Terdapat berbagai layanan yang dapat mendukung kegiatan sehari hari, salah satunya ialah paket nelpon. Meskipun saat ini internet digunakan oleh banyak orang, namun paket nelpon masih dibutuhkan terlebih bagi Kamu yang sibuk menghubungi orang lain untuk keperluan kerja.
Jika hanya menggunakan pulsa biasa, tentu akan boros dan memakan banyak biaya. Beruntung Telkomsel memiliki berbagai pilihan paket nelpon untuk setiap kartu perdananya. Paket tersebut juga disesuaikan sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Apakah Kamu sudah menggunakan paket nelpon tersebut?
Cara Daftar Paket Nelpon simPATI
simPATI merupakan salah satu kartu perdana andalan Telkomsel. Sudah dari lama kartu ini digunakan oleh banyak masyarakat Indonesia. Bagi para pekerja, kestabilan sinyal simPATI saat menelpon sangat dibutuhkan.
Terdapat beberapa paket nelpon simPATI dari tahun 2020 yang masih bisa digunakan oleh pengguna.
Baca Juga : Paket Internet Kartu Halo
Penasaran apa saja jenis paket yang tersedia dan cara mendaftarnya? Simak ulasan berikut ini
1. Cara Daftar Paket Nelpon simPATI Harian
Paket pertama ialah paket nelpon simPATI harian yang cocok digunakan oleh Kamu yang tidak terlalu sering menggunakan layanan telpon. Terdapat beberapa jenis paket nelpon harian dengan durasi, ketentuan dan harga yang berbeda.
Nama Paket | Durasi Paket | Harga |
Talkmania Murah | 20 menit ke sesama Telkomsel | Rp2.500,- |
Talkmania Seharian | 150 menit ke sesama Telkomsel | Rp4.700,- |
Talkmania Seharian All Operator 60 Menit | 40 menit Telkomsel
20 menit all operator |
Rp5.250,- |
Talkmania Seharian All Operator 20 Menit | 20 menit all operator | Rp6.000,- |
Combo Harian simPATI | 100 menit all operator | Rp7.100,- |
Jika membutuhkan layanan telepon untuk sehari, maka buatlah paket nelpon dengan cara berikut ini.
A. Menggunakan SMS
- Kirim SMS ‘TM (Spasi) on” kirim ke 8999.
- Setelah itu Kamu akan mendapatkan balasan yang mengatakan bahwa paket nelpon sudah aktif secara otomatis.
B. Menggunakan Dial Call
- Buka dialer pada handphone dan hubungi *999#.
- Perhatikan pada menu utama apakah ada paket yang Kamu inginkan. Jika tidak ada maka pilih menu lainnya.
- Terdapat beberapa paket nelpon, Kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan. Misalkan Kamu memiliki paket harian 40 menit yakni 20 menit ke sesama Telkomsel dan 20 menit ke semua operator.
- Akan muncul notifikasi untuk mengkonfirmasi pilihan paketmu, pilih nomor 1 untuk membelinya.
- Selesai, kini paket nelpon sudah aktif.
C. Melalui Website Telkomsel
- Buka website telkomsel.com.
- Pilih menu “Belanja” dan pilih opsi “simPATI”.
- Pilih menu “Paket” untuk memilih paket nelpon.
- Gulir halaman ke bawah untuk menemukan paket nelpon yang diinginkan.
- Klik Beli dan Kamu akan diminta untuk memasukan nomor telepon.
- Kamu akan dialihkan pada halaman yang memintamu untuk mendownload aplikasi My Telkomsel untuk melanjutkan proses pembelian.
Artikel Menarik Lainnya : Cara Cek Kuota 3
2. Cara Daftar Paket Nelpon simPATI Mingguan
Selain memiliki paket harian, simPATI juga memiliki paket mingguan yang bisa digunakan selama seminggu. Paket ini cocok digunakan bagi Kamu yang perlu menelpon beberapa hari ke banyak orang.
Berikut ini ialah pilihan paket mingguan simPATI 2021
Nama Paket | Durasi Paket | Harga |
Talkmania Jumbo Combo | 1.400 menit telepon ke sesama Telkomsel
Internet Flash 150 MB Berlaku pukul 01.00 – 24.00 |
Rp27.100,- |
Talkmania Mingguan 24 Jam | 1.700 menit telepon ke sesama Telkomsel
Berlaku pukul 01.00 – 24.00 |
Rp23.950,- |
Talkmania Jumbo Siang | 1.050 menit Telkomsel
Berlaku 01.00 – 17.00 |
Rp14.500,- |
Talkmania Jumbo All Operator | 125 menit ke sesama Telkomsel
75 menit all operator |
Rp23.500,- |
Bagaimana cara mengaktifkannya? Sebenarnya langkah yang dilakukan sama dengan cara mengaktifkan paket telepon harian.
Hanya saja Kamu perlu memilih paket mingguan yang sudah dijelaskan diatas. Prosesnya sama mudahnya seperti mendaftar paket harian.
Kamu Wajib Tahu : Cara Memperpanjang Masa Aktif Telkomsel
3. Cara Daftar Paket Nelpon simPATI Bulanan
Apakah Kamu punya acara dinas keluar kota dan memerlukan telepon untuk berjaga jaga karena tidak tahu kondisi sinyal di daerah tujuan? Agar lebih hemat, Kamu bisa menggunakan paket bulanan yang ditawarkan oleh simPATI.
Berikut ini ialah beberapa pilihan paket telepon yang bisa Kamu pilih
Nama Paket | Durasi Paket | Harga |
Talkmania Bulanan 6.000 menit | 6.000 menit ke sesama Telkomsel | Rp56.000,- |
Talkmania Combo Bulanan 4.000 menit | 4.000 menit ke sesama Telkomsel
Internet 500 MB |
Rp65.000,- |
Talkmania Bulanan 11.000 menit | 11.000 menit ke Sesama Telkomsel | Rp92.000,- |
Telepon All Operator Bulanan 200 menit | 200 menit ke semua operator | Rp62.000,- |
Telepon All Operator Bulanan 900 menit | 600 menit ke sesama Telkomsel
300 menit ke semua operator |
Rp92.000,- |
Cara mendaftarkan paket bulanan Telkomsel sama dengan paket paket lainnya. Sebagai pengguna, Kamu hanya perlu memilih paket bulanan yang tepat untuk dibeli.
Baca Ini Juga : Cara Cek Pulsa Indosat
Paket Nelpon Telkomsel Kartu AS
Jika kartu simPATi melekat dengan orang orang kantoran karena harganya cukup mahal, maka ada kartu AS yang lebih terjangkau.
Dengan kualitas jaringan yang serupa, harga yang ditawarkan untuk berbagai layanan cukup murah dibandingkan dengan simPATI. Kartu AS juga memiliki beragam paket nelpon dengan harga yang lebih murah.
1. Cara Daftar Paket Nelpon AS Harian
Paket telepon pertama yang sering digunakan oleh para pelanggan ialah paket harian. Dengan harga yang murah, Kamu bahkan bisa menelpon ke berbagai operator.
Nama Paket | Durasi Paket | Harga |
Jagoan Serbu Harian | 40 menit ke sesama Telkomsel
20 menit ke semua operator |
Rp5.250,- |
Paket Nelpon Murah | 20 menit ke sesama Telkomsel
20 menit ke semua operator |
Rp3.000,- |
Paket Nelpon Seharian | 20 menit ke semua operator | Rp6.000,- |
Jagoan Serbu Seharian | 200 menit ke sesama Telkomsel | Rp5.250,- |
Paket Combo Seharian | 70 menit ke sesama Telkomsel | Rp5.500,- |
Lalu, bagaimana cara mendaftar paket nelpon AS? Apakah sama dengan cara mendaftar paket nelpon simPATi?
Ternyata cara yang dibutuhkan berbeda, bagi Kamu pengguna kartu AS ikuti cara cara berikut ini.
- Buka menu Telepon.
- Hubungi *100*10#.
- Pilih Paket Nelpon yang Sesuai Dengan kebutuhan.
- Selesaikan pembayaran dan pastikan pulsa Kamu cukup.
Selain lewat telepon, Kamu juga bisa memilih paket nelpon melalui SMS. Berikut ini ialah cara daftar untuk paket Serbu :
- Buka aplikasi pesan pada handphone.
- Kirimkan SMS ke 8999 dengan format Serbu (spasi) Nelpon untuk siang hari dan Serbu (spasi) Malam untuk paket nelpon malam hari.
- Selesai, paket akan diproses.
2. Cara Daftar Paket Nelpon AS Mingguan
Pilihan paket berikutnya untuk pengguna kartu AS ialah paket mingguan yang memiliki beragam pilihan sesuai kebutuhan. Paket ini cocok bagi Kamu yang ingin pergi keluar kota untuk beberapa hari dan membutuhkan paket nelpon murah.
Nama Paket | Durasi Paket | Harga |
JS Jumbo Seharian 7 hari | 1100 menit ke sesama Telkomsel | Rp22.950,- |
JS Jumbo Combo | 900 menit ke sesama Telkomsel
150 MB kuota internet |
Rp27.000,- |
JS Jumbo All Operator | 125 menit ke sesama Telkomsel
75 menit ke semua operator 200 sms ke sesama Telkomsel |
Rp22.500,- |
Untuk bisa mengaktifkan paket mingguan, Kamu perlu melakukan cara berikut
- Buka aplikasi telepon.
- Lalu telepon *100#.
- Pilih paket mingguan yang sesuai dengan kebutuhan.
3. Cara Daftar Paket Nelpon AS Bulanan
Jika Kamu memang sering menghubungi orang orang melalui telepon, paket bulanan menjadi pilihan yang tepat. Kuota nelpon lebih banyak dan tidak perlu aktivasi paket terlalu sering.
Berikut pilihan paket nelpon bulanan terbaik yang bisa Kamu pilih
Nama Paket | Durasi Paket | Harga |
Jagoan Serbu Bulanan ASS | 600 menit ke sesama Telkomsel
300 menit ke semua operator |
Rp92.000,- |
Paket Nelpon AS 24 Jam Bulanan | 300 menit ke sesama Telkomsel | Rp62.000,- |
Paket Jagoan Serbu AS | 125 menit ke sesama Telkomsel
75 menit ke semua operator 200 sms ke sesama Telkomsel |
Rp22.500,- |
Paket Combo AS Combo Lite | 3000 menit ke sesama Telkomsel | Rp60.500,- |
Cara yang dilakukan sama dengan cara daftar paket harian dan mingguan. Namun ternyata ada satu lagi cara mendaftar paket nelpon AS unlimited yang bisa Kamu coba.
Berikut ini ialah langkah langkahnya
- Hubungi *100#.
- Disini Kamu akan mendapatkan beberapa paket nelpon dan internet, perhatikan pilihan kedua dan ketiga ialah untuk paket nelpon sepuasnya. Untuk paket nelpon bulanan sepuasnya ke sesama Telkomsel.
- Pilih nomor 1 untuk membeli paket nelpon.
- Berhasil, paket nelpon 20rb sudah berhasil diaktifkan.
Butuh paket nelpon rumah? Kartu AS menyediakan layanan untuk Kamu. Dengan harga yang murah, Kamu bisa menelpon ke telepon rumah. Berikut ialah cara daftarnya
- Buka menu Telepon.
- Panggil *1000*5*7*2*1#.
- Tunggu beberapa saat untuk proses pengaktifan paket.
Cara Daftar/Aktivasi Paket Nelpon Telkomsel simPATI Lewat MyTelkomsel
Bagi pengguna kartu simPATI, Kamu juga bisa loh memasang paket nelpon melalui aplikasi Mytelkomsel.
Penasaran bagaimana caranya? Berikut ini ialah beberapa langkah yang perlu Kamu lakukan
- Buka aplikasi MyTelkomsel, jika belum memiliki aplikasi tersebut maka download di Play Store.
- Masukkan Nomor Telepon Telkomsel.
- Lakukan Verifikasi Nomor Handphone, Kamu perlu mengecek SMS yang berisikan tautan. Lalu klik tautan tersebut untuk bisa masuk ke aplikasi My Telkomsel.
- Kamu akan berada pada halaman utama aplikasi, terdapat berbagai informasi mengenai kartu. Untuk membeli paket klik “Buy Package”.
- Kamu akan masuk ke halaman yang berisikan banyak paket, untuk paket telepon pilih “Voice & SMS”.
- Untuk melihat pilihan yang lebih banyak, klik “View All”.
- Disini Kamu akan menemukan paket harian, mingguan dan bulanan. Pilih sesuai dengan kebutuhan.
- Jika sudah menemukan paket yang diinginkan, klik Buy.
- Pilih metode pembayaran untuk membeli paket nelpon.
- Selesai, kini Kamu sudah bisa menelpon bebas sesuai dengan kebutuhan.
Kesimpulan
Dengan menggunakan berbagai paket yang tersedia, Kamu bisa menelpon dengan bebas ke sesama Telkomsel, All Operator hingga ke telepon rumah.
Paket Nelpon Telkomsel membuat menelpon jauh lebih murah dengan berbagai pilihan yang tersedia. Pilihlah cara mendaftar yang paling mudah untuk Kamu ikuti.