Alasan dan penyebab dari kenapa jaringan Tri lemot biasanya hadir karena beberapa faktor yang berpengaruh pada kinerja jaringannya. Sistem yang berjalan dari ponsel tersebut nantinya juga akan menjadi terhambat dan menjadikan penggunanya sedikit dibuat kesal.
Provider Tri sendiri dikenal sebagai kartu dengan jumlah pengguna yang cukup banyak terutama dari golongan para remaja di Indonesia. Untuk itu berikut akan dijelaskan alasan kenapa jaringan tersebut bisa lemot dan bagaimana cara untuk mengatasinya.
Penyebab Kenapa Jaringan Tri Lemot
Beberapa faktor tentu saja menjadi dalang dari permasalahan yang satu ini, dan akan menjengkelkan karena kebutuhan jaringan setiap harinya. Untuk itu kenali penyebab berikut yang bisa saja terjadi pada kartu Tri yang terpasang di ponsel:
1. Kondisi Cuaca
Koneksi dari jaringan provider tentunya akan sangat berpengaruh dengan kondisi cuaca pada hari tersebut yang bisa saja berubah-ubah. Sebut saja ketika cuaca sedang memburuk maka jaringan dari koneksi juga bisa terganggu menjadi semakin memburuk.
Kondisi yang memburuk inilah yang akan membuat sistem menjadi lemot dan akan menghambat semua kerja aplikasi di dalamnya. Mengingat sekarang ini semua aplikasi pada ponsel membutuhkan jaringan internet sebagai pendukung operasi sistemnya agar bisa berjalan.
2. Sistem Provider Mengalami Perbaikan
Operasi dari sebuah sistem provider tentu saja sama seperti sistem lain yang bisa saja sedang mengalami perbaikan atau maintenance. Namun biasanya hal tersebut akan disampaikan langsung oleh pihak provider melalui pesan singkat atau email pribadi.
Perbaikan yang dialami juga tidak menentu waktunya bisa lama atau tidak tergantung proses pembenahan yang dilakukan pihak provider. Untuk itu pengguna bisa melakukan pengecekan apakah ada pesan singkat atau email yang memberitahukan permasalahan ini.
3. Adanya Virus
Tidak hanya pada perangkat komputer atau laptop saja, ponsel juga bisa terkena virus yang berasal dari banyak sumber. Sebut saja dari beberapa aplikasi yang diunduh secara ilegal dari website yang tidak menentu atau tidak resmi.
Virus inilah yang akan mengganggu kinerja sebuah ponsel termasuk bagaimana jaringan terkoneksi dengan baik dan sempurna. Untuk itu pengguna memang diharapkan untuk bisa waspada dalam mengunduh sebuah aplikasi atau dalam mengakses sebuah browser.
Cara Mengatasi Jaringan Tri Lemot
Jika sudah mengetahui alasan dari kenapa jaringan Tri lemot, sudah pasti harus mengetahui cara untuk mengatasinya. Hal tersebut tentu saja bisa dilakukan jika suatu ketika jaringan yang bermasalah tersebut sedang menimpa ponsel pengguna. Berikut cara mengatasinya:
1. Restart Ponsel
Koneksi internet yang tidak stabil bisa saja karena ponsel yang terlalu berat setelah digunakan sepanjang hari tanpa jeda. Untuk itu perangkat juga harus dalam mode istirahat agar sistem berjalan kembali normal dan secara maksimal.
Lakukan restart ponsel secara berkala dan diamkan secara beberapa saat sebelum kembali menyalakan ulang perangkat. Dengan begitu sistem akan mencoba untuk menormalkan kembali kinerja sehingga akan berjalan normal ketika sudah kembali hidup.
2. Upgrade Software
Sistem yang ada pada perangkat juga butuh yang namanya upgrade sama halnya dengan kebanyakan aplikasi yang tersedia lainnya. Hal tersebut adalah untuk membuat kinerja sistem menjadi semakin optimal tanpa kekurangan termasuk menjadikan jaringan lemot.
Rutin melakukan upgrade software akan membuat sistem selalu diperbarui dan mengalami peningkatan yang stabil dan membaik. Sehingga ada baiknya jika sudah mendapatkan notifikasi dari sistem, pengguna bisa langsung upgrade software tersebut.
Demikian penjelasan terkait kenapa jaringan Tri lemot yang mungkin saja terjadi pada ponsel pengguna dan cara untuk bagaimana mengatasinya. Lakukan beberapa cara tersebut agar sistem ponsel dan jaringannya tidak terganggu dan menghambat kinerja dalam keseharian.